Lompat ke konten
Home » Pesawat Angkat Angkut, Kenali Sistem Transmisi Pada

Pesawat Angkat Angkut, Kenali Sistem Transmisi Pada

Ingersoll Rand Hydraulic Material Handling Device, For Industrial,  Capacity: 4

Transmisi adalah sistem pemindah tenaga mesin menjadi tenaga penggerak diferensial. Tugas system ini adalah mengubah kecepatan menjadi tenaga putar, konversi ini dapat mengubah kecepatan putar yang tinggi menjadi lebih tetapi tetap bertenaga maupun sebaliknya.

Fungsi Transmisi

Fungsi utama dari transmisi adalah untuk mengatur perbedaan antara putaran mesin dengan putaran poros yang keluar. Fungsi dasar dari transmisi adalah mengubah kecepatan putaran suatu poros menjadi kecepatan putaran yang diinginkan. Transmisi juga berfungsi untuk mendapatkan varian momen dan kecepatan yang sesuai dengan kondisi jalan serta beban muatan yang dibawa. Umumnya sebuah transmisi terdiri beberapa gear yang bervariasi dan mereduksi putaran dari mesin sehingga diperoleh kesesuaian tenaga mesin dengan beban kendaraan.  Jika tidak ada transmisi pada sebuah kendaraan maka gerak dan kecepatan yang diinginkan tidak dapat dihasilkan. 

Pada kendaraan transmisi berfungsi untuk menggerakkan roda kendaraan dapat berputar sehingga kendaraan dapat berjalan, dan membuat kendaraan berhenti meskipun kondisi mesin kendaraan teteap pada posisi menyala. Selain itu transmisi juga meneruskan tenaga yang diciptakan oleh mesin dari kopling menuju ke poros propeller, dengan demikian maka akan menciptakan momen yang dihasilkan oleh mesin dengan menyesuaikan kebutuhan seperti beban dan juga kondisi jalanan.

Apa Itu Sistem Transmisi Pesawat Angkat & Angkut

Pesawat angkat dan angkut adalah sebuah alat yang digunakan oleh manusia untuk mengangkat atau memindahkan sebuah benda ke jarak tertentu dengan volume dan berat tertentu yang akan terasa berat untuk diangkat hanya dengan tenaga manusia saja. 

Berdasarkan mekanisme angkutnya pesawat angkat angkut dapat dibedakan menjadi 3, yaitu : 

  1. Hydraulic Handling Device

Merupakan pesawat angkat angkut dengan cara pengangkutan yang menggunakan media berupa cairan atau fluida seperti oli sebagai sarana pengangkutannya dan akan digerakkan oleh pompa. Prinsip kerja hidrolik menggunakan Hukum Pascal, dimana “benda cair yang ada di ruang tertutup apabila diberi tekanan maka tekanan tersebut akan dilanjutkan ke segala arah dengan besaran yg sama”. Contoh sistem hidrolik ini adalah excavator, bulldozer, crane, forklift, dump truk, dan lain sebagainya.

BANNER-DAFTAR

2. Pneumatic Handling System

Pada pneumatic handling system cara pengangkutannya menggunakan media berupa udara dan gas sebagai sarana pengangkutannya. Penerapan system pneumatic ini sering ditemukan pada pekerjaan yang relative lebih ringan dari system hidrolik, hal itu dikarenakan system pneumatic ini menghasilkan tekenan daya yang lebih kecil dari system hidrolik dimana pada system pneumatic menhasilkan besaran tekanan daya pada kisaran 550-690 Kpa sedangkan pas system hidrolik menghasilkan tekanan daya pada kisaran 6,9-34 Mpa. Contoh penerapan system pneumatic ini dapat kita lihat pada pneumatic convey, air suspension, rem angin, dll.

3. Mechanical

Mechanical adalah cara pengangkutan yang menggunakan tenaga dari mesin sebagai sarana pengangkutannya. Umumnya Teknik pengankutan menggunakan mesin ini ini banyak digunakan pada bidang industry karena dapat memberikan daya dan kapasistas pengangkutan yang besar pula. Contoh penerapan mekanis ini dapat kita lihat pada conveyor belt.

Jenis-jenis Sistem Pesawat Angkat & Angkut

Jenis-jenis transmisi yang umum digunakan adalah sebagai berikut : 

  1. Direct Drive Transmission (Transmisi Manual)

Transmisi manual adalah transmisi yang menggunakan plat kopling sebagai media penghubung dan pemutus antara mesin dengan transmisi. Transmisi ini sering dipakai pada alat kerja yang berada pada kontur yang cenderung rata, tidak banyak memerlukan kecepatan dan juga dapat bermanuver dengan cepat.

2. Hydrostatic Transmission (Transmisi Hidrolik)

Pada transmisi hidrolik energi mekanik diubah menjadi energi tekanan pada benda cair. Siste mini memiliki kelebihan pada control kecepatan secara variable dengan menafaatkan tenaga dari mesin secara maksimal.

3. Power Shift Transmisson (Transmisi torqflow)

Powershit adalah sebuah transmisi yang dilengkapi dengan keranjang kopling ganda dan dua set mekanisme roda gigi yang dapat memberikan transisi cepat antar kecepatan. Transmisi ini menggunakan fluid coupling, dimana hal ini berfungsi untuk mempermudah pengoperasiannya karena perpindahan giginya dapat dilakukan secara langsung tanpa harus memutuskan hubungan antara mesin dengan transmisi sehingga dapat menghasilkan tenaga ke setiap komponen mesin. 

Mandiri Maha Daya menghadirkan beberapa pelatihan yang bersertifikasi langsung oleh KEMNAKER RI. Pelatihan yang ada antara lain sebagai berikut :

pelatihan k3 di surabaya

KLIK DISINI UNTUK INFO BIAYA PELATIHAN SERTA PENDAFTARAN